Smart to the Moon: Aksi Cepat, Dahsyat, Menggelegar

Pada tanggal 20 – 21 Januari 2026 OSIS SMA N 4 Magelang kembali sukses menggelar ajang tahunan  Super Smart Competition (SSC). Yang bertujuan untuk mengasah pola pikir siswa/i serta meningkatkan kerja sama, kegiatan ini berlangsung dari selama dua hari dengan tema “SMART TO THE MOON”. Tema ini diambil dengan harapan siswa/siswi SMA Negeri 4 Magelang mampu menunjukkan kecerdasan, kreativitsas, serta keberanian yang dimiliki dan menjadi kunci untuk kita melambung setinggi mungkin. Makna dari keseluruhan tema ini yaitu sebagai bentuk ambisi,tekad dan harapan para peserta untuk terus berpikir cerdas, berinovasi, dan terus menuju langit prestasi. Kegiatan ini diikuti oleh Kelas X dan Kelas XI dengan semangat juang yang tinggi.

Pada hari pertama, kompetisi diawali dengan babak penyisihan sesi pertama yang diawali dengan pembukaan dan pembacaan teknis oleh pembawa acara. Kegiatan pada babak ini dilaksanakan di Lab A dan Lab B dengan masing masing sembilan tim didalamnya, setiap tim menjawab pertanyaan melalui platform quizizz . Babak ini menjadi babak yang menarik untuk menyaring peserta untuk melaju ke tahap selanjutnya. Setelah babak penyisihan sesi pertama selesai, dilanjutkan dengan pengumuman tim yang lolos ke tahap berikutnya.

Setelah babak penyisihan sesi pertama selesai dilanjutkan dengan babak penyisihan sesi kedua yang di selenggarakan di Aula Panembahan Senopati. Setiap kelas yang lolos ke tahap berikutnya mengirim dua delegasi untuk mendukung kelas nya yang sedang berkompetisi. Pada babak penyisihan sesi kedua ini dilakukan dengan cara cepat tanggap yang di laksanakan dengan enam sesi dimana masing masing sesi terdiri dari dua tim dan adapula soal yang ditulis dengan berbagai bahasa. Pada babak ini tidak kalah seru dan berlangsung sengit dikarenakan masing masing tim harus menjawab dengan cepat sebelum di jawab oleh tim lain, selain mengandalkan pemikiran yang kritis dan cepat para peserta juga harus memiliki refleks yang cepat untuk menekan tombol sebelum di dahului oleh kelas lain.

Gambar 1. Foto babak penyisihan pertama sesi kedua

Setelah babak penyisihan sesi kedua selesai, tim dengan enam poin tertinggi yang akan melaju ke babak semifinal . Tiga peringkat teratas diraih oleh kelas X-1 (9), XI-2 (9), X-3 (7)

Lanjut ke babak semifinal yang di lakukan dengan mengerjakan Pos Soal yang terdiri dari dua jenis soal yaitu soal spasial dan numerik. Masing- masing tim yang sudah lolos di babak sebelumnya diberi kertas untuk mengerjakan soal tersebut selama 45 menit, dimana selama 45 menit itu masing masing tim harus mengatur berbagai strategi untuk menyelesaikan soal tersebut sebanyak-banyaknya kompetisi ini berjalan sangat sengit dimana banyak sekali peserta yang berlarian kesana kemari untuk menjawab soal-soal itu. Dan sampailah kita di akhir acara pada hari pertama SSC yang diakhiri dengan pengumuman tim yang lolos ke babak final yakni X-2, X-1, X-3. Dimana para finalis pada tahun yaitu murid tahun pertama semua.

Gambar 2. Foto peserta yang lolos ke babak final

Dan pada hari kedua dilaksanakan final yang dilakukan dengan dua sesi. Pada hari kedua dilaksanakan dengan meriah dan seru dikarekan seluruh anggota kelas dari masing masing kelas hadir untuk mendukung kelasnya dengan berbagai property untuk menyemangati teman mereka.

Pada babak final sesi pertama dilaksanakan dengan mystery box yang dilakukan dengan lima sesi dan masing masing sesi terdapat 12 soal dimana setiap peserta diberi kesempatan untuk memilih satu box diantara 12 box dan jika tidak bisa menjawab pertanyaan nya maka pertanyaan itu akan di lempar kepada kelompok lain, pertandingan berlangsung sengit para peserta mulai tegang dikarenakan pada sesi kelima setiap peserta akan menjawab soal seperti cepat tanggap.

Seusai babak final pertama selesai dilanjutkan dengan babak final sesi kedua yang dilaksanakan dengan Hexagon War. Dimana pada layar besar akan ditunjukkan hexagon besar yang berbentuk seperti sarang lebah dimana semakin kedalam semakin sulit soalnya namun semakin besar nilai nya. Dimana setiap tim akan diberi kesempatan masing-masing satu kali tiap putaran untuk memilih salah satu hexagon yang akan di claim oleh tim tersebut. Pertandingan tersebut berjalan dengan sengit dikarenakan setiap tim harus memikirkan strategi bagaimana mereka harus mendapatkan poin yang banyak serta mereka juga harus menghalangi jalannya tim lain.

Gambar 3. Foto pemenang SSC 2026

Dan selesailah kompetisi pada hari kedua sekaligus menjadi hari terakhir kegiatan SSC 2026 ini, kegiatan ini ditutup dengan pengumuman juara SSC tahun 2026

 – X-1 (435)

 – X-3 (345)

– X-2 (320)

Kemenangan ini tentu saja menjadi bukti nyata dari kerja keras, kekompakan, dan semangat juang yang tinggi dari seluruh anggota kelas.

Kompetisi SSC 2026 tidak hanya menjadi ajang kompetisi namun juga sebagai ajang bertukar ilmu dan pengalaman. Melalui kegiatan ini, siswa/I di harapkan termotivasi agar belajar lebih keras untuk mencapai kesuksesan.

Penulis : Mohammad Zabran Kale Wahib

Perkemahan Jumat Sabtu

Perjumsa ( perkemahan Jumat-Sabtu) merupakan kegiatan rutin tahunan dewan ambalan yang dilaksanakan saat penyambutan tahun ajaran baru untuk melantik calon-

Read More »